Welcome to Delta Property

Melayani Dengan Hati..

Selasa, 30 Agustus 2011

Suku Bunga Dasar Kredit (SBDK) KPR Terendah Pada 10 Bank

Bank Indonesia (BI) mencatat rata-rata suku bunga Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) sebesar 11%. Ternyata suku bunga tersebut tercatat paling rendah yang pernah ada.

Bahkan beberapa bank berani menawarkan bunga KPR dibawah 10%.

"Suku bunga KPR bank saat ini adalah yang terendah yang pernah ada indonesia yaitu untuk beberapa bank sudah dibawah 10%," ujar Analis dan Pengamat Perbankan Mirza Adityaswara di Jakarta, Minggu (24/7/2011).

Menurut Mirza, karena bunga KPR rendah maka permintaan hal ini yang menyebabkan bank ramai-ramai mengucurkan kredit KPR walaupun marjinnya rendah.

"Dari sisi laba sebenarnya marjin memberikan kredit KPR bagi bank tidak tinggi, tapi dari sisi permodalan cukup efisien karena KPR bobot resiko dalam perhitungan CAR (Rasio Kecukupan Modal) hanya 40 persen sehingga lebih hemat modal bagi bank memberikan kredit KPR dibandingkan kredit kepada korporasi," paparnya.

Selain itu KPR kepada debitur, lanjut Mirza untuk membeli rumah pertama cenderung Rasio Kredit Macet (NPL) nya rendah. Hal ini dikarenakan debitur akan tepat bayar ke bank.

"Kan debitur tidak ingin kehilangan rumahnya," kata Anggota Dewan Komisioner LPS ini.

Dihubungi secara terpisah, Pengamat Perbankan yang juga Komisaris PT Bank Mandiri Tbk Krisna Wijaya mengatakan dilihat dari faktor risiko, sektor properti masih relatif rendah.

"Pertama, karena kebutuhannya belum jenuh. Kedua, sektor properti sebagai sarana investasi (jual beli atau hasil sewa). Karakteristik seperti itu membuat bank tertarik," jelasnya.

Berikut ini data Suku Bunga Dasar Kredit (SBDK) KPR pada 10 bank seperti tertuang dalam situs resminya :

1. Bank Mandiri : 11,75%.

2. BNI : 12,72%

3. BCA : 9,50%

4. BII : 11,75%

5. Bank Danamon : 12,50%

6. Bank Permata : 12,00%

7. Bank Panin : 12,27%

8. BRI : 11,49%

9. BTN : 10,85%

10. Bank CIMB Niaga : 11,25%

Minggu, 20 Februari 2011

Sekilas tentang Delta Property



Didirikan di Jakarta pada hari Selasa tanggal 15 Februari 2011
Bidang usaha adalah Konsultan dan Agen Property untuk wilayah se Jabodetabek
Obyek yang di pasarkan adalah Rumah - Rumah Second dan Baru
Dalam menjalankan usaha ini 10 orang tenaga Marketing dan ditambah 1 orang tenaga  I.T serta 1 orang mantan Perbankan yang berpengalaman di bidangnya,  kiranya dapat membantu memasarkan Rumah – Rumah Bapak/Ibu  juga Proyek – Proyek Perumahan Baru yang akan di pasarkan oleh Bapak/Ibu selaku Pengembang.


VISI dan MISI

VISI        --> Menjadi Agen Property yang mampu memberikan solusi bagi konsumen yang membutuhkan Perumahan yang sesuai dengan keinginannya juga keluarga khususnya

MISI       --> Menjadi Agen Property yang Profesional dan dapat di Percaya

       

DAPOER DELTA PROPERTY

Penjaga Gawang/Principal                 : M. Kisnugroho
Latar Belakang                                  : Perbankan  (BDN) & Agen Property
                                                          (LJ Hooker & Master Property) 
Informasi Teknologi (IT) & Akunting  : Anggita Susani W
Marketing                                          : Ine Mutmainah
                                                           Marwan
                                                           Rini
                                                           Dicky
                                                           Linda
                                                           Thamrin
                                                           Evie
                                                           Tommy

Marketing kami semua berlatar belakang  Marketing Property yang pernah bekerja di Pengembang di wilayah Jabodetabek baik untuk rumah-rumah sederhana (RS/Bersubsidi), Town House dan rumah-rumah secondary. 

ALAMAT KANTOR
 
Perumahan Cyber Orchid Town House Blok C No.6
Jalan Nangka – Beji – Depok 16421
Telp : +62 21 905 813 37
http : //delta-property.blogspot.com/
e-mail : bambangsapto234@yahoo.co.id



DELTA PROPERTY
Melayani Dengan Hati